Laznas Dewan Da”wah kembali menunaikan amanah donatur masyarakat Indonesia yang peduli dengan kondisi di Gaza, Palestina. Kali ini distribusi bantuan dilakukan secara bersama-sama dengan beberapa asosiasi/perkumpulan lembaga sosial kemanusiaan lokal maupun regional.
Laznas Dewan Da’wah bersama-sama dengan Forum Zakat, POROZ dan SEAHUM kali ini bersama-sama mengirimkan bantuan pangan ke Gaza, Palestina melalui Yordania. Setelah pengiriman bantuan melalui Mesir ditutup secara permanen oleh pemerintah Mesir.
Laznas Dewan Da’wah mengirimkan 4 orang dai muda untuk berangkat mewakili keluarga besar Dewan Da’wah yaitu Ust Said, Ust Idris Yusuf, Ust Lalu dan Ust Ramdani. Mereka akan berada di Yordania selama kurang lebih 8 hari untuk berkoordinasi dengan Kedutaan, Supplier dan pihak-pihak terkait untuk memperlancar distribusi bantuan tersebut.
Pada hari Selasa 17 September 2024, pengurus POROZ juga telah berkoordinasi dengan kementerian Luar Negeri yaitu dengan Direktur Timur Tengah untuk melaporkan rencana aksi kemanusiaan di Yordania.
Siangnya pelepasan tim dilakukan oleh Sekum Ust Avid, Ust Zulfi dan Ust Mansyur di lt. 2 Menara Da’wah Kramat Raya.
Pada hari ini Rabu 18 September 2024, tim kemanusiaan akan berangkat ke Yordania. Mohon doa agar tim yang berangkat dimudahkan dan disehatkan Allah SWT serta kami (laznas Dewan Da’wah) dapat terus dipercaya dan mampu menunaikan semua amanah dengan baik. Amiin yaa Rabb…